Pengembangan Video Sebagai Media Pembelajaran dalam Meningkatkan Kemampuan Berpikir Analisis Siswa Pada Pembelajaran Sosiologi Kelas XI IPS SMAN 1 Payakumbuh

  • Sriyani Amsar Universitas Negeri Padang
  • Ike Sylvia Universitas Negeri Padang
  • AB Sarca Putera Universitas Negeri Padang
Keywords: Kemampuan Berfikir Analisis, Media Pembelajaran, Video

Abstract

Penelitian dilaksanakan bertujuaan membuat dan mengembangkan media berbasis audio visual mengenai materi integrasi sosial yang layak digunakan dari segi validitas, praktikalitas dan efektifitas. Pengembangan media audio visual yang dikembangkan bertujuan meningkatkan kemampuan berpikir analisis pada mata pelajaran sosiologi kelas XI. Media pembelajaran berbasis video dirasa cukup efektif digunakan, karena memiliki pengaruh yang terhadap daya tarik siswa untuk mempelajari kompetensi yang diajarkan. Jenis penelitian yang digunakan adalah Reserch and Development (R&D). Model yang digunakan adalah model pengembangan ADDIE milik Dick and Carry. Uji coba produk dilakukan pada siswa kelas XI SMAN 1 Payakumbuh dengan jumlah 33 peserta didik. Kelayakan produk ini dari segi validitas telah diuji oleh dua orang ahli media dan 1 orang ahli materi. Terakhir untuk menguji keefektifan media didapatkan dari perbandingan t-hitung > t-tabel yang artinya media pembelajaran berbasis video layak digunakan sebagai media pembelajaran dalam meningkatkan kemampuan analisis peserta didik pada mata pelajaran Sosiologi.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2020-08-18
How to Cite
Amsar, S., Sylvia, I., & Putera, A. S. (2020). Pengembangan Video Sebagai Media Pembelajaran dalam Meningkatkan Kemampuan Berpikir Analisis Siswa Pada Pembelajaran Sosiologi Kelas XI IPS SMAN 1 Payakumbuh. Jurnal Sikola: Jurnal Kajian Pendidikan Dan Pembelajaran, 2(1), 35-43. https://doi.org/10.24036/sikola.v2i1.55