Peningkatan Motivasi dan Hasil Belajar Matematika Tentang Pecahan Melalui Model Find The Fib Pada Siswa Sekolah Dasar

  • Samsul Adianto Universitas Widya Gama Mahakam Samarinda
Keywords: Find The Fib, Hasil Belajar, Motivasi

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang bertujuan untuk meningkatkan motivasi dan hasil belajar matematika tentang pecahan melalui model Find The Fib pada siswa kelas 5C di Sekolah Dasar SDN 004 Samarinda Ulu. Latar belakang penelitian ini adalah ditemukan permasalahan belajar pada kelas 5C khususnya pada motivasi dan hasil belajar matematika. Subyek penelitian ini adalah seluruh siswa kelas 5C. Penelitian dilaksanakan sebanyak tiga siklus, yang terdiri 3 kali pertemuan dalam setiap siklusnya. Teknik pengumpulan data berupa lembar observasi dan hasil belajar siswa. Data yang diperoleh disajikan dalam rata-rata dan persentase. Dari hasilĀ  analisis ketuntasan belajar siswa mengalami peningkatan, siklus 1 (8%), siklus 2 (70%), siklus 3 (100%). Berdasarkan hasil penelitian disimpulkan bahwa melalui model Find The Fib dapat meningkatkan motivasi dan hasil belajar matematika kelas 5C. Dengan variasi pengajaran yang unik dan berkelompok, pembelajaran menjadi aktif, suasana kelas menjadi lebih hidup, menciptakan pengalaman belajar baru bagi siswa, sehingga menimbulkan gairah belajar serta motivasi belajar dalam diri siswa untuk menyukai matematika.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2020-12-11
How to Cite
Adianto, S. (2020). Peningkatan Motivasi dan Hasil Belajar Matematika Tentang Pecahan Melalui Model Find The Fib Pada Siswa Sekolah Dasar. Jurnal Sikola: Jurnal Kajian Pendidikan Dan Pembelajaran, 2(2), 116-125. https://doi.org/10.24036/sikola.v2i2.83