Penerapan Model Pembelajaran Group Investigation Untuk Meningkatkan Keaktifan Siswa Pada Mata Pelajaran Sosiologi SMA

  • Wanda Fitri SMAN 1 Kubu Babussalam, Kabupaten Rokan Hilir Riau
Keywords: Model Pembelajaran, Keaktifan Siswa, Group Investigation

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh sedikitnya siswa yang aktif pada mata pelajaran Sosiologi kelas XI IS 3 SMA N 1 Pariaman, dibuktikan dengan rendahnya aktifitas siswa dalam bertanya, mengeluarkan pendapat, menjawab, berdiskusi, dan menyimpulkan. Guna mengatasi masalah tersebut diperlukan solusi untuk meningkatkan keaktifan siswa melalui penggunaan model pembelajaran group investigation. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan dalam dua siklus yang setiap siklusnya terdiri dari 3 kali pertemuan. Setiap pertemuan terdiri dari 4 kegiatan yaitu: perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi dan refleksi. Data yang dikumpulkan berupa aktifitas siswa selama proses pembelajaran, yaitu aktifitas memperhatikan, mendengarkan, bertanya, memecahkan masalah, membaca, diskusi, menganalisis, mengeluarkan pendapat, menyimpulkan, dan membuat laporan, sedangkan alat pengumpul data berupa lembar observasi aktifitas siswa. Teknis analisa data menggunakan teknik statistik deskriptif persentase. Subjek penelitian adalah kelas XI IIS 3 SMA N I Pariaman yang terdiri dari 30 orang siswa. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan keaktifan siswa, yaitu aktifitas siswa memperhatikan sebesar 76.67%, mendengarkan 76.67%, bertanya 60%, memecahkan masalah 100%, membaca 86.67%, diskusi 86.67%, analisis 86.67%, mengeluarkan pendapat 60%, menyimpulkan 53.33%, dan membuat laporan 100%. Berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran group investigation dapat meningkatkan keaktifan belajar siswa pada pembelajaran Sosiologi khususnya dalam memperhatikan, mendengar, bertanya, memecahkan masalah, membaca, diskusi, analisis, mengeluarkan pendapat, menyimpulkan, dan membuat laporan diskusi.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2022-07-01
How to Cite
Fitri, W. (2022). Penerapan Model Pembelajaran Group Investigation Untuk Meningkatkan Keaktifan Siswa Pada Mata Pelajaran Sosiologi SMA. Jurnal Sikola: Jurnal Kajian Pendidikan Dan Pembelajaran, 3(4), 302-314. https://doi.org/10.24036/sikola.v3i4.181