Pengembangan Multimedia Pembelajaran Sosiologi SMA Berbasis Lectora Inspire

  • Alya Nisa Universitas Negeri Padang
  • Ike Sylvia Universitas Negeri Padang
Keywords: Efektivitas, Hasil Belajar, Lectora Inspire, Pembelajaran Sosiologi

Abstract

Pembelajaran sosiologi pada masa pandemi Covid-19 yang dilaksanakan secara online belum mampu membuat peserta didik memperoleh hasil belajar yang baik. Salah satu penyebabnya adalah media pembelajaran yang digunakan tidak maksimal membantu peserta didik memahami materi. Oleh karena itu, perlu dirancang multimedia pembelajaran yang dapat membantu peserta didik mencapai penguasaan materi. Salah satu multimedia yang dapat menunjang proses pembelajaran sosiologi adalah aplikasi Lectora Inspire, yang dapat digunakan melalui handphone android. Penelitian pengembangan multimedia berbasis Lectora Inspire ini merupakan penelitian dengan jenis R&D dengan model pengembangan ADDIE yang terdiri atas: (1) analysis (analisis), (2) design (perancangan), (3) development (pengembangan), (4) implementation (implementasi) dan (5) evaluation (evaluasi). Penelitian ini didasakan teori konstruktivisme yaitu membangun tata susunan hidup yang berbudaya modern yang melalui keterlibatan peserta didik untuk aktif dalam konstruksi makna dan pengetahuan. Berdasarkan hasil belajar peserta didik diperoleh pretest dengan rata-rata 75 dan postest rata-rata 86,75, sehingga terdapat perbedaan peningkatan hasil belajar peserta didik sebelum dan sesudah menggunakan multimedia pembelajaran Lectora Inspire. Kemudian dilakukan uji normalitas, uji homogenitas dan uji t.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2021-12-27
How to Cite
Nisa, A., & Sylvia, I. (2021). Pengembangan Multimedia Pembelajaran Sosiologi SMA Berbasis Lectora Inspire. Jurnal Sikola: Jurnal Kajian Pendidikan Dan Pembelajaran, 3(2), 132-148. https://doi.org/10.24036/sikola.v3i2.170